Profil dan Biodata Brusko, Mantan Roamer RRQ Hoshi

3 min read

Ini dia profil dan biodata Brusko mantan roster RRQ salah satu pemain impor asal Filipina saat MPL ID Season 13.

Saat Brusko diperkenalkan RRQ bersamaan dengan roster lainnya yang juga berasal dari Filipina, yaitu Irrad.

Kehadiran dua pemain impor asal Filipina,  Brusko dan Irrad dalam roster tim RRQ Hoshi saat itu diharapkan bisa mendongkrak prestasi mereka yang sedang tidak baik-baik saja.

Pasalnya, RRQ belum bisa membuktikan kualitasnya kembali sebagai tim yang bisa bersaing di papan atas MPL ID.

Namun, Brusko hanya bertahan selama satu season dan menyusul coach vren yang pulang ke Filipina.

Brusko resmi meninggalkan RRQ yang diumumkan lewat channel YouTube mereka, lewat sebuah video perpisahan.

Brusko Tinggalkan RRQ Hoshi, Susul Vren yang Sudah Duluan Pulang

Brusko tinggalkan RRQ Hoshi secara resmi. Hal ini diumumkan lewat channel YouTube mereka, lewat sebuah video perpisahan.video perpisahan. Roamer ini didatangkan bersama Irrad sebagai duo Filipina yang diharapkan bisa mengatrol performa RRQ Hoshi di MPL ID Season 13. Namun sayangnya, meskipun sudah bermain dengan cukup baik, penampilan Brusko dirasa masih kurang dan posisinya kerap digantikan […]


Profil dan Biodata Brusko Mantan Roamer RRQ Hoshi

Berikut Profil dan Biodata Brusko mantan roster RRQ asal Filipina:

  • Nama: Borris James Parro
  • Nickname: Brusko
  • Tanggal lahir: 16 Juli 2003
  • Asal: Filipina
  • Umur:
  • Role: Roamer
  • Instagram(IG): rrq_brusko
  • YouTube: –

Prestasi Brusko Selama Berkarir di Esports

Meski usianya yang masih muda kemampuan Brusko dalam permainan Mobile Legends sebagai pro player tidak perlu diragukan, nyatanya laki-laki dengan role Roamer ini sudah mengumpulkan banyak prestasi bersama tim lamanya.

Berikut beberapa pencapaian Brusko bersama tim lamanya:

  • Juara 1 The Annihilation III
  • Juara 1 Juicy Legends Tournament 2022 Q3
  • Juara 1 King’s League Tournament Week 1 Qualifiers
  • Juara 2 Just ML Invitationals
  • Juara 2 Juicy Legends Tournament 2023 Q2 Pro Division

Perjalanan Karir Brusko di Dunia Esports

Daftar tim yang pernah dibela Brusko:

  • Rated PG (2022)
  • Minana Esports (15 Juli 2022 – 8 Februari 2023)
  • Nexplay EVOS (8 Februari 2023 – 10 Agustus 2023)
  • Minana EVOS (10 Agustus 2023 – 5 November 2023)
  • RRQ Hoshi (5 Desember 2023 – Sekarang)

Brusko memulai karir di Esports MLBB bersama dengan tim asal Filipina Rated PG sejak tahun 2022. Berkat kemampuannya bersama tim Brusko meraih gelar juara dan di rekrut oleh Minana Esports

Brusko melanjutkan karir sebagai pro player di Tim Minana Esports selama kurang dari setahun.

Brusko mendapat kesempatan untuk bergabung dengan tim Nexplay EVOS dalam MPL PH S11. Namun, sayangnya, mereka tidak mampu bersaing dengan tim papan atas dan harus puas menempati peringkat ketujuh.

Kejadian serupa terulang pada MPL PH S12, meskipun telah dilakukan beberapa perombakan pemain, Brusko dan tim Minana EVOS masih belum mampu menunjukkan kualitas terbaik mereka untuk bersaing.

Setelah itu, Brusko memutuskan melanjutkan karirnya di Indonesia setelah mendapat tawaran langsung dari CEO RRQ, Andrian Pauline, yang biasa disapa Pak AP.

Brusko dihubungi melalui WhatsApp dan resmi menjadi bagian dari tim RRQ Hoshi untuk bermain di MPL ID Season 13 bersama Irrad, yang juga pemain impor RRQ asal Filipina.

Brusko resmi perpisah menyusul Coach Vren yang lebih dulu umumkan perpisahaan dari RRQ setelah 1 season bersama RRQ Hoshi.

You May Also Like

More From Author